Google

Rabu, 18 Februari 2009

INSPIRASI DARI LIMBAH PLASTIK

Hari Minggu yang lalu, saya sempat melihat-lihat buku di Gramedia Mal Artha Gading dan menemukan buku ini.
Siapa tahu ada yang berminat, semoga informasi ini bermanfaat.

Salam,

Judul :Inspirasi Dari Limbah Plastik
Penulis: Ulli Hermono
Penerbit: Kawan Pustaka


Sinopsis:
Mengoleksi sampah tentu tidak pernah terbayangkan di benak kita. Namun mengumpulkan, mengolahnya menjadi benda unik, kemudian mengoleksinya tentu menjadi sesuatu yang menyenangkan. Buku ini mengajarkan betapa berharganya sampah di sekitar kita. Kemasan plastik yang sebelumnya kita abaikan akan menjadi kreasi unik yang berguna. Tas, sandal, tirai kamar mandi, atau tikar dari sampah kemasan plastik menjadi barang yang tidak terbayangkan sebelumnya. Pembuatannya dibeberkan dalam buku ini, mulai dari pemisahan sampah, cara membersihkan, cara menyambung dan menjahit, sampai produk apa saja yang bisa dibuat. Semuanya unik dan bermanfaat.
Selamat mencoba!

1 komentar:

Anonim mengatakan...

Wah kebetulan nih aku lagi getol-getolnya green campaign.. kayaknya aku harus beli buku ini.. makasih infonya ya...